Saat yang ditunggu anak-anak telah tiba, kamis, 9 Februari dan Selasa, 14 Februari anak-anak TK Al Falah Darussalam mengikuti kegiatan berenang untuk melatih/menstimulasi motorik anak agar bisa berkembang dengan optimal. Selain untuk mengembangkan kemampuan motorik tentunya juga melatih kemandirian, kepercayaan diri dan sosial emosi mereka ketika berada di lingkungan yang baru tanpa didampingi oleh orang tua.
Kegiatan dilakukan di Sun City Waterpark untuk kelompok B dan Puri Surya Jaya splash waterpark untuk kelompok A dengan pendampingan ustadzah, terlihat anak-anak semangat dan tidak sabar ingin segera masuk ke dalam kolam Renang. Alhamdulillah anak-anak tidak ada yang takut bermain air, keseruan mereka semakin memuncak ketika memasuki sesi kolam busa. Teriakan gembira mereka memecah suasana di kolam renang menjadi semakin ramai.
Meskipun masih kelompok A anak-anak memiliki rasa keberanian untuk berenang dan bermain air, ketika ember besar menumpahkan air, mereka semua berteriak kegirangan. Kemandirian mereka tertantang ketika harus bisa mengenali barang miliknya sendiri seperti baju renang dan seragam miliknya. masih ada beberapa anak yang masih harus dimotivasi dan diingatkan untuk menjaga dan membawa barang milik pribadinya karena terbiasa di rumah dilayani oleh orang tua. Dari pengalaman tersebut akan menjadi catatan bagi ustadzah untuk bekerjasama dengan orang tua memberikan stimulasi yang tepat untuk menumbuhkan rasa kemandirian pada anak.